Kordinator Presidum KAHMI Medan, Ir. Murlan Tamba, MM menyerahkan komputer kepada Wakasek SMA Bani Adam, Asnal Khairy SPd
dari kiri ke kanan, Ir. Elvi, Ir. Yeni Siregar, Pulungan (Yayasan), Dra Nilam Sari, Asnal Khairy SPd, Ir. Murlan Tamba, MM, Dadang Dermawan, S.Sos, MSi, Ir. Irwan Bahri, Zahirsyah, Drg Syahbana
Murid Panti Asuhan Bani Adam melihat Komputer sedang dioperasikan
MD Kahmi Medan sebagai bagian organisasi intelektual yang peduli terhadap pendidikan, merasa terpanggil untuk peningkatan mutu pendidikan di Panti Asuhan Bani Adam, Mabar Medan. Demikian sambutan Kordinator Presidium KAHMI Medan Ir. Murlan Tamba, MM dalam acara penyerahan 1 set computer kepada SMA Bani Adam, Sabtu/08 Nopember 2008.
Sebagai tindak lanjut silaturahim idul fitri KAHMI Medan pada tanggal 26 Oktober 2008 di Panti Asuhan Bani Adam, KAHMI Medan menyumbangkan 1 set computer kepada SMA Bani Adam di Medan. Acara yang dihadiri oleh Pengurus MD KAHMI Medan teridiri dari Kordinator Presidium KAHMI Medan Ir. Murlan Tamba, MM, Dadang Dermawan S.Sos (Presidium), Ir. Irwan Bahri (Sekretaris Umum), Drg Syahbana (Bendahara Umum), Zahirsyah (Sekretaris), Nilam Sari Harahap (Presidium Forhati Sumut), Ir. Elvi (Bendahara LAZIS KAHMI Medan), Ir. Yenni Siregar, (Sekretaris Koperasi KAHMI Sejahtera).
Kegiatan ini diharapkan di masa mendatang dapat ditingkatkan, terutama dalam hal partisipasi KAHMI Medan dalam perbaikan sarana dan prasarana sekolah di Panti Asuhan ini. Kegiatan ini tidak terlepas dari LAZIS Kahmi Medan yang saat ini banyak dibantu oleh alumni HMI. Kita berharap di masa mendatang bahwa para muzakki alumni HMI lebih aktif lagi untuk memperhatikan pendidikan umat, demikian harapan Kordinator Presidium KAHMI Medan.
Dalam sambutannya Wakil Kepala Sekolah SMA Bani Adam, Asnal Khairy SPd, menyambut baik atas perhatian KAHMI Medan. Kami tidak menyangka bahwa KAHMI Medan dalam waktu 2 minggu setelah acara Silaturrahim Idul Fitri lalu telah mewujudkan permohonan kami untuk memperoleh komputer dalam rangka peningkatan mutu sekolah kami. Kami berharap ke depan KAHMI Medan terus dapat membangun silaturrahim dengan Panti Asuhan Bani Adam, demikian harapan dari Wakasek SMA Bani Adam tersebut.
Setelah acara penyerahan komputer, Pengurus KAHMI Medan melihat berbagai fasilitas sekolah yang memang sungguh memprihatinkan, terutama fasilitas utama proses belajar mengajar. Dalam waktu dekat KAHMI Medan secara khusus akan mengirimkan tim survei identifikasi sarana prasarana yang sungguh memperihatinkan tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar